Site icon kilikiliadventure.com

Dago Dreampark Lembang dan Wahana yang Wajib Dicoba!

Dago Dreampark, yang terletak di kawasan Lembang, merupakan destinasi yang ideal untuk keluarga. Berbagai kegiatan menarik yang sesuai dengan semua anggota keluarga tersedia di sini. Tempat ini menawarkan pengalaman liburan yang menyenangkan dan tak terlupakan dengan berbagai wahana.

Banyak keluarga yang menantikan momen liburan sekolah. Ini adalah waktu yang tepat untuk beristirahat sejenak dari rutinitas harian, menghabiskan waktu bersama, dan menciptakan kenangan indah. Dago Dreampark dengan berbagai wahananya adalah satu destinasi yang sangat direkomendasikan untuk mengisi liburan.

Horse Around

Wahana ini menawarkan pengalaman berkuda yang aman dan menyenangkan. Anak-anak dapat merasakan sensasi menunggang kuda sembari menikmati pemandangan alam yang indah dan menyejukkan.

Dengan panduan dari instruktur berpengalaman, orang tua tidak perlu khawatir. Kuda-kuda yang tersedia di tempat ini jinak dan terlatih dengan baik. Menjadikan pengalaman berkuda lebih menyenangkan dan berkesan. Anak-anak bisa belajar tentang cara merawat dan berinteraksi dengan hewan-hewan tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi Paket Wisata di Lembang Bandung untuk Isi Liburanmu

Kampung Dayang Sumbi

Wahana Kampung Dayang Sumbi cocok bagi keluarga yang ingin merasakan pengalaman budaya masyarakat Jawa Barat yang autentik dan edukatif. Terinspirasi dari kisah legenda Sunda tentang Dayang Sumbi, wahana ini menampilkan replika kampung tradisional Sunda.

Kampung Dayang Sumbi menyediakan berbagai kegiatan yang menarik untuk seluruh anggota keluarga. Anak-anak dan orang dewasa bisa mencoba mengenakan pakaian adat Sunda, berpartisipasi dalam workshop kerajinan tangan tradisional. Aktivitas-aktivitas ini dapat memberikan wawasan lebih mendalam tentang warisan budaya.

Tarzan Cross

Terinspirasi dari karakter legendaris Tarzan, wahana ini menawarkan pengalaman menjelajah hutan dengan berjalan di atas jembatan gantung dan tali. Tarzan Cross memungkinkan pengunjung merasakan sensasi menjadi Tarzan yang berayun di antara pepohonan.

Aktivitas di Tarzan Cross memberikan banyak manfaat fisik. Melintasi jembatan dan tali di bawah pengawasan profesional, membantu anak-anak dan orang dewasa meningkatkan koordinasi, keseimbangan, serta rasa percaya diri.

Baca Juga: Kisah-Kisah Mistis Kota Paris van Java, Berani Datang?

Up House

Terinspirasi dari rumah terbang dalam film animasi “Up” produksi Pixar. Up House menawarkan replika rumah balon yang sangat mirip dengan yang ada di film. Up House dengan ratusan balon yang tampak seperti mengangkat rumah ke udara, menciptakan latar belakang yang penuh fantasi.

Terdapat berbagai dekorasi dan elemen yang mengingatkan pada petualangan Carl dan Russell dalam film “Up”. Anak-anak dan orang dewasa dapat merasakan kembali momen-momen favorit dari film tersebut. Up House menawarkan kesenangan serta menghadirkan perasaan nostalgia dan kebahagiaan.

Archery

Wahana Archery menawarkan pengalaman yang mendidik bagi seluruh anggota keluarga. Tempat ini menyediakan peralatan memanah lengkap dan aman, serta area khusus. Instruktur yang berpengalaman siap membimbing Anda dan keluarga. Pengunjung dapat belajar teknik dasar memanah, mulai dari cara memegang busur, membidik, dan melepaskan anak panah dengan tepat.

Kegiatan memanah bermanfaat untuk meningkatkan konsentrasi, koordinasi tangan-mata, dan ketahanan fisik. Aktivitas ini bisa menjadi ajang kompetisi sehat antar anggota keluarga, menciptakan momen kebersamaan yang penuh tawa dan kegembiraan.

Battleship

Wahana Battleship menghadirkan pengalaman bermain yang seru dan mendebarkan bagi keluarga. Terinspirasi dari pertempuran laut, wahana ini memungkinkan pengunjung untuk merasakan keseruan serta sensasi menjadi kapten kapal perang dalam suasana yang penuh adrenalin.

Wahana Battleship menawarkan manfaat untuk keterampilan kerjasama tim dan strategi. Anak-anak dan orang dewasa dapat belajar pentingnya koordinasi, komunikasi, dan kerja tim saat mereka berusaha memenangkan pertempuran air.

 Baca Juga: Wisata Pangalengan Terbaik: Daya Tarik dan Harga Paket

Paket Wisata Bandung

Kili Kili Adventure memiliki Paket Wisata Bandung One Day Tour (ODT) hanya dengan harga Rp. 575.000/pax.

Liburan bersama keluarga adalah kesempatan yang sempurna untuk mempererat ikatan dan menciptakan kenangan tak terlupakan. Ada berbagai destinasi yang bisa Anda pilih sesuai dengan preferensi dan kebutuhan setiap anggota keluarga. Mulai dari Yogyakarta, Bromo, dan Tour Nusantara.

Hubungi admin kami dan dapatkan informasi lengkap mengenai paket perjalanan yang kamu butuhkan. Jangan lewatkan kesempatan untuk membuat kenangan indah bersama Kili Kili Adventure.

Exit mobile version